Senin, 18 Januari 2016

Mengapa Harus Punya Lipstick Merah?


Siapa bilang lisptik merah hanya diciptakan untuk menguatkan aksen di bibir saja? Ada beberapa kegunaan yang mungkin jarang Anda  sadari saat mengenakan lipstik merah. Mau tahu apa saja kegunaannya? Cek di sini.

1. Membuat Penampilan Lebih Seksi
Oke, siapa yang tidak setuju jika lipstik merah bisa membuat penampilan seorang perempuan lebih seksi, glamor, dan memesona? Apalagi jika Anda menggabungkannya dengan riasan smokey eyes.

2. Membuat Gigi Kelihatan Lebih Putih
Dengan mengaplikasikan lipstik merah, maka gigi akan kelihatan lebih putih. Jadi, penampilan juga akan terlihat lebih menawan dan Anda pun akan merasa lebih percaya diri, kan?

3. Makeup Praktis Saat Anda Malas
Saat sedang malas mengaplikasikan makeup apapun, Anda hanya perlu memulas bibir dengan lipstik warna merah dan jadilah penampilan terlihat lebih oke.

4. Membuat Kelihatan Lebih Retro
Ingin terlihat klasik tidak perlu mengoleskan aplikasi makeup macam-macam, kok. Dengan lipstik merah dan rambut digerai saja, Anda akan kelihatan retro, kok.

5. Menutupi Wajah Pucat
Ada kalanya perempuan mengalami masa menstruasi yang cukup menyakitkan sehingga selain malas berdandan, wajah juga akan terlihat lebih pucat dari biasanya. Nah untuk menutupinya, Anda hanya perlu mengaplikasikan lipstik warna merah saja.

Jadi, Anda yang belum punya lipstik merah sepertinya wajib punya deh!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar